Kejari Paluta Pulihkan Keuangan Daerah Lebih dari Rp2 Miliar Sepanjang 2025

Bagikan Artikel

Padang Lawas Utara, Bonarinews.com — Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara mencatat capaian kinerja signifikan sepanjang tahun 2025 dengan berhasil memulihkan keuangan daerah Kabupaten Padang Lawas Utara sebesar Rp2.053.648.273.

Capaian tersebut diperoleh melalui berbagai upaya perbaikan tata kelola pemerintahan serta optimalisasi penyelamatan dan pengembalian kerugian keuangan negara di bawah kepemimpinan Kepala Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara, Dadi Wahyudi.

Kepala Kejaksaan Negeri Paluta melalui Kepala Seksi Intelijen, Erwin Rangkuti, mengatakan bahwa keberhasilan ini merupakan wujud komitmen Kejari Paluta dalam pemberantasan tindak pidana korupsi dan penguatan fungsi pengawasan terhadap pengelolaan keuangan daerah.

“Capaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran. Kami tidak hanya berfokus pada penindakan, tetapi juga pada upaya pengembalian keuangan negara agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” kata Erwin Rangkuti, Selasa (30/12/2025).

Ia menjelaskan, pemulihan keuangan daerah tersebut merupakan hasil akumulasi kinerja lintas bidang, mulai dari bidang Intelijen, Tindak Pidana Umum, Tindak Pidana Khusus, Perdata dan Tata Usaha Negara, hingga bidang Pemulihan Aset dan Pengelolaan Barang Bukti.

Dengan capaian tersebut, Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara menegaskan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam menjaga keuangan daerah serta memperkuat fondasi hukum dalam pengelolaan aset publik di Kabupaten Padang Lawas Utara. (TH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *