Bonarinews.com, Padang Lawas Utara – Dukungan terhadap sosok Abulkeis Siregar untuk memimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) terus mengalir. Sejumlah penggiat olahraga menilai Abulkeis merupakan figur berpengalaman, berintegritas, dan memiliki rekam jejak panjang dalam dunia olahraga maupun organisasi.
Naek Halomoan, salah satu penggiat olahraga Paluta, menyebut Abulkeis sebagai sosok multitalenta yang telah teruji di berbagai bidang. Menurutnya, pengalaman Abulkeis yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD Paluta, kepala desa, kepala sekolah, dan aktivis pergerakan menunjukkan kapasitasnya sebagai pemimpin sejati.
“Abulkeis bukan hanya pandai berbicara, tapi terbukti bekerja dan membawa perubahan. Ia punya pengalaman luas dan komitmen kuat dalam pembinaan olahraga di Paluta. Jadi, KONI harus dipimpin oleh orang yang paham olahraga, bukan olah kata,” tegas Naek, Senin (6/10/2025).
Ia menambahkan, selama bekerja bersama, Abulkeis dikenal sebagai pribadi rendah hati namun tegas, serta memiliki kredibilitas tinggi dalam memimpin organisasi. “Beliau figur yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan Ketua KONI Paluta sebelumnya, Hendri Bosar Harahap. Paluta ini gudangnya atlet, dan sosok seperti Abulkeis dibutuhkan untuk memaksimalkan potensi itu,” ujarnya.
Selain pengalaman di bidang olahraga, Abulkeis juga dikenal sebagai seorang akademisi. Ia pernah menjabat sebagai pengelola pendidikan di SMA dan SMP PR Padangsidimpuan. Latar belakang ini, menurut Naek, menjadi nilai tambah karena dunia olahraga masa kini membutuhkan pendekatan ilmiah berbasis “sport science”.
“Olahraga prestasi kini tak bisa lepas dari pendekatan keilmuan. Abulkeis punya kemampuan itu — memadukan pengalaman lapangan dengan inovasi akademis,” tambahnya.
Senada, penggiat olahraga lainnya, Edi Mamora, menilai Abulkeis sebagai figur yang memiliki integritas dan jejaring kuat dengan berbagai pemangku kebijakan, termasuk pemerintah daerah.
“Keberlanjutan kepemimpinan dari Hendri Bosar Harahap ke Abulkeis akan membawa banyak manfaat. Ia punya kedekatan dengan pemerintah dan memahami arah kebijakan pembinaan olahraga di Paluta,” kata Edi.
Ia pun meyakini, di bawah kepemimpinan Abulkeis Siregar, KONI Paluta akan lebih solid dan fokus mendorong kemajuan olahraga di Bumi Balakka. “Abulkeis ini petarung sejati, sosok pekerja keras yang bisa membawa olahraga Paluta semakin berprestasi,” tutupnya. (TH)