Lapas Gunungtua Gelar Penyuluhan dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Warga Binaan

Bagikan Artikel

Padang Lawas Utara, Bonarinews.com — Lapas Kelas III Gunungtua melaksanakan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sebagai bagian dari pemenuhan layanan kesehatan dasar, Selasa (30/12/2025).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang klinik Lapas Gunungtua dan melibatkan perawat lapas yang bekerja sama dengan Puskesmas Gunungtua. Pemeriksaan meliputi pengecekan tanda vital, konsultasi keluhan kesehatan, pemeriksaan fisik, serta evaluasi kondisi kesehatan WBP secara umum.

Kepala Lapas Kelas III Gunungtua, Japaruddin Ritonga, mengatakan kegiatan ini merupakan upaya berkelanjutan untuk memastikan seluruh WBP mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak sesuai standar pemasyarakatan.

“Pemeriksaan kesehatan rutin dilakukan untuk memantau kondisi warga binaan sekaligus mencegah potensi gangguan kesehatan. Kami berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang optimal,” ujar Japaruddin.

Dalam kegiatan tersebut, sejumlah WBP menjalani pemeriksaan tekanan darah serta mendapatkan tindak lanjut pengobatan bagi yang memerlukan. Tim medis juga memberikan edukasi mengenai pola hidup bersih dan pentingnya menjaga kesehatan di lingkungan lapas.

Melalui kegiatan ini, Lapas Gunungtua berharap kondisi kesehatan WBP tetap terjaga dan penanganan medis dapat dilakukan secara cepat dan tepat apabila ditemukan masalah kesehatan, sebagai bagian dari dukungan terhadap proses pembinaan warga binaan. (TH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *